Monday, April 24, 2023

Revival : Born of water and the Spirit

Sajian makanan rohani yang lazat dan enak yang disediakan untuk kita semua. Ayuh kita menjamu selera bersama sajian surgawi ini.
🍳 🍳 🍉 🍆 🍇 🍈 🍐 🍑 🍄 🍎 🍏 🍌 🍦 🍧 🍨 🌭 🍟 🍔 🥓 🍱 🍣



Revival : Born of water and the Spirit 



John 3:5 Jesus answered, "Most assuredly, I say to you, unless one is born of water and the Spirit, he cannot enter the kingdom of God.

Yohanes 3:5 (AVB) Yesus menjawab, “Sesungguhnya, Aku berkata kepadamu, kecuali seseorang dilahirkan daripada air dan Roh Kudus, dia tidak akan masuk ke dalam kerajaan Allah.


Shalom dan salam Revival kepada saudara dan saudari sekalian. Hari yang ke #114. Tahukah anda bahawa seseorang itu harus lahir kembali daripada air dan Roh Kudus? Yesus mungkin sekali sedang menunjuk kepada karya penyucian oleh Roh Kudus dalam kelahiran baru. Dosa membuat hati rosak dalam pemberontakan terhadap Allah. Oleh kerana itu, penyelesaian masalah dosa tidak cukup dengan menyesali dan meninggalkan dosa melainkan hati yang rusak itu harus diperbarui total.


🍞 ☕ Siapakah Nikodemus? Ia seorang Farisi, suatu kelompok keagamaan Yahudi yang terkenal kerana ketaatan mereka menjalankan hukum Taurat. Ia juga pemimpin agama Yahudi. Dengan demikian pengetahuan dan kesalehan Nikodemus tidak perlu diragukan. Nikodemus datang kepada Yesus kerana tertarik pada Yesus dan menghormati Dia. Yesus berkata Nikodemus perlu dilahirkan kembali agar mendapat bagian dalam Kerajaan Allah. Ini menarik kerana Yesus menjelaskan hal itu kepada Nikodemus yang memiliki latar belakang agama Yahudi yang demikian kental. Yesus kemudian menjelaskan bahwa orang baru dapat masuk ke dalam Kerajaan Allah kalau dilahirkan dari air dan Roh. Firman Allah bukanlah ya dan tidak, melainkan ya dan amin. Apa yang telah dikatakan-Nya akan tetap dipegang-Nya dengan teguh, tidak peduli siapa pun menentangnya. Ia juga tidak akan menarik kembali perkataan-perkataan-Nya hanya kerana ketidaktahuan dan kesalahan manusia. Meskipun Nikodemus tidak mengerti rahasia pembaharuan jiwa (regenerasi) ini, Kristus tetap menegaskan perlunya hal itu sama seperti sebelumnya.

👉🏼 Untuk menguraikan dan menjelaskan apa yang telah dikatakan-Nya mengenai pembaharuan jiwa (regenerasi), Pencipta perubahan yang penuh berkat ini, dan siapa yang mengerjakannya. Dilahirkan kembali berarti dilahirkan dari Roh. Perubahan itu dikerjakan bukan dengan hikmat dan kekuatan kita sendiri, melainkan dengan kuasa dan pengaruh Roh kasih karunia yang terpuji itu. Itu adalah pengudusan oleh Roh. pembaharuan yang dikerjakan oleh Roh Kudus. Firman yang dengannya Ia bekerja adalah ilham-Nya, dan hati yang di dalamnya Ia bekerja dapat dimasuki-Nya. Jadi, pertobatan sejati tang sungguh-sungguh itulah yang dilihat Tuhan. Dibaptiskan di dalam air dan di dalam Roh Kudus. Sudahkah anda? Apakah respon kita hari ini...?


You are the revivalist...! 
#SpreadRevival #GreaterMovement 

Tuhan Memberkati...!

In His Majestic service,

†_=ShErKaRL KuGaN=_†
TFGM's Daily Devotion 
http://sherkarl.blogspot.com

** Selain daripada membaca renungan ini, saya menyarankan agar anda juga mengkaji, merenungkan serta menggali lebih dalam Firman Tuhan. Jika kamu diberkati lewat perkongsian ini, maka jadilah saluran berkat bagi mereka yang lain dengan mengongsikan berkat ini.**

No comments: