🍳 🍳 🍉 🍆 🍇 🍈 🍐 🍑 🍄 🍎 🍏 🍌 🍦 🍧 🍨 🌭 🍟 🍔 🥓 🍱 🍣
Revival : Two types of people
John 12:4 Then one of His disciples, Judas Iscariot, Simon’s son, who would betray Him, said,
Yohanes 12:4 (AVB) Yudas Iskariot, salah seorang murid Yesus yang mengkhianati-Nya kelak berkata,
Shalom dan salam Revival kepada saudara dan saudari sekalian. Hari yang ke #142. Tahukah anda bahawa seringkali kita mendapati dua jenis manusia, satu yang menolong dan satu lagi yang munafik? Yudas tergolong murid Yesus, tetapi Yudas ternyata tidak percaya kepada Yesus. Ia tidak menunjukkan perilaku pengikut yang benar-benar menerima Yesus, yang melayani Dia seperti Marta dan Lazarus, membuat banyak orang lain percaya kepada Yesus seperti Lazarus, dan bahkan ikut berperan untuk mempersiapkan kematian-Nya seperti Maria. Yudas mencoba menipu dengan berpura-pura membela 'kebaikan'. Ia tidak lebih baik dari para pemimpin Yahudi yang kini juga menargetkan Lazarus.
🍞 ☕ Bukannya Tuhan Yesus tidak tahu, Dia Mahatahu. Penghormatan khusus yang ditunjukkan Maria terhadap-Nya, lebih dari yang lainnya, yaitu dengan mengurapi kaki Kristus dengan minyak yang harum. Maria mengambil setengah kati minyak narwastu murni yang mahal harganya, yang selama ini mungkin sengaja ia simpan untuk keperluannya sendiri. Akan tetapi, kematian dan kebangkitan kakak lelakinya membuatnya tidak lagi mementingkan pemakaian barang-barang seperti itu bagi dirinya sendiri, dan dengan minyak inilah dia mengurapi kaki Yesus. Orang yang bersungut-sungut atas tindakan Maria tadi adalah Yudas, seorang dari murid-murid Yesus. Akan tetapi, itu bukan sifat seluruh murid-Nya. Ia hanyalah salah seorang dari bilangan mereka. Memang tidak aneh bila orang-orang yang paling jahat menyamar di balik pengakuan iman mereka yang terbaik. Banyak orang berpura-pura mengaku mengenal Kristus, padahal mereka sama sekali tidak mengasihi-Nya. Yudas adalah seorang rasul, seorang pengkhotbah Injil, tetapi ia malah berkeberatan dan mencela perbuatan yang menunjukkan kasih sayang dan pengabdian yang tulus seperti yang dilakukan Maria tadi. Perhatikan, menyedihkan sekali jika kehidupan agama dan semangat yang kudus malah dicerca dan ditolak oleh orang-orang yang justru seharusnya mendorong dan menyokong semuanya itu. Tetapi, dia memang orang yang akan segera menyerahkan Kristus. Perhatikan, kasih yang telah mendingin terhadap Kristus dan kebencian tersembunyi terhadap kesalehan yang tulus, bila muncul dalam diri penganut agama, maka ini menjadi pertanda buruk akan terjadinya kemurtadan. Orang-orang munafik yang biasanya tidak mudah tergelincir karena godaan-godaan duniawi, justru lebih mudah jatuh oleh karena godaan-godaan yang lebih besar daripada itu.
👉🏼 Ada dua pribadi di sini. Yudas dan Maria. Yudas yang munafik berpura pura mau melakukan kebaikan tetapi yang sebenarnya terlibat dalam apa yang harus lakukan adalah Maria yang menuangkan minyak wangi itu. Dua jenis pribadi yang selalu kita jumpa di dalam kehidupan kita, satu yang benar-benar berniat membantu kita satu berniat untuk menjatuhkan kita. Yang mana satu kita ini? Apakah respon kita hari ini...?
You are the revivalist...!
#SpreadRevival #GreaterMovement
Tuhan Memberkati...!
In His Majestic service,
†_=ShErKaRL KuGaN=_†
TFGM's Daily Devotion
http://sherkarl.blogspot.com
** Selain daripada membaca renungan ini, saya menyarankan agar anda juga mengkaji, merenungkan serta menggali lebih dalam Firman Tuhan. Jika kamu diberkati lewat perkongsian ini, maka jadilah saluran berkat bagi mereka yang lain dengan mengongsikan berkat ini.**
No comments:
Post a Comment