Monday, July 10, 2023

Revival : Believed in God

Sajian makanan rohani yang lazat dan enak yang disediakan untuk kita semua. Ayuh kita menjamu selera bersama sajian surgawi ini.
🍳 🍳 🍉 🍆 🍇 🍈 🍐 🍑 🍄 🍎 🍏 🍌 🍦 🍧 🍨 🌭 🍟 🍔 🥓 🍱 🍣



Revival : Believed in God 



Acts of the Apostles 16:34 Now when he had brought them into his house, he set food before them; and he rejoiced, having believed in God with all his household.

Kisah Para Rasul 16:34 (AVB) Selepas itu, dia membawa Paulus dan Silas naik ke rumahnya serta menghidangkan makanan untuk mereka dengan amat sukacita kerana dia sekeluarga telah percaya kepada Allah.



Shalom dan salam Revival kepada saudara dan saudari sekalian. Hari yang ke #191. Tahukah anda bahawa orang yang tidak percaya akan menjadi percaya lewat kesaksian hidup kita? Seorang kepala penjara Romawi bebas memperlakukan tahanannya sesuai dengan keinginannya selama ia dapat menyerahkan tahanan itu jika diminta. Kepala penjara ini sekarang menerima Paulus dan Silas sebagai tamunya.


🍞 ☕ Paulus dan Silas dibuang ke dalam penjara di Filipi kerana kelicikan para tuan hamba perempuan yang sudah bertobat itu, yang mengangkat hukum sebagai isu utama untuk menutupi isu ekonomi. Dakwaan yang dijatuhkan sudah memenuhi aspek legal, kerana hukum Romawi melarang warga negaranya menjalankan tata ibadah sebuah agama yang belum disahkan oleh pemerintah setempat, namun biasanya ada toleransi sejauh agama itu tidak menimbulkan gejolak sosial dan politik. Di penjara, Paulus dan Silas tetap berdoa seperti yang diajarkan oleh Yesus dan memuji Tuhan sebagai tanda sukacita. Kesukacitaan di tengah penderitaan yang tidak seharusnya dialami, memanifestasikan keselamatan sejati yang selalu mengatasi segala keadaan. Kepala penjara takut akan kehilangan nyawanya, dan Paulus juga menenangkannya dalam hal ini. Ia merasa kuatir dengan satu hal dan semakin kuatir lagi dengan hal lain. Demikianlah, sekarang, begitu berhasil dicegah untuk tidak tergesa-gesa meninggalkan dunia ini, ia mulai berpikir, seandainya ia berhasil melaksanakan niatnya tadi, ke mana kematian akan membawanya? Akan jadi apa dirinya di seberang kematian sana?

👉🏼 Saat Anda sedang menderita karena melayani Tuhan, ingatlah bahwa ketekunan dan kesetiaan Anda merupakan kesaksian bagi orang lain. Upah dari kesaksian penderitaan Anda adalah jiwa-jiwa yang bertobat. Orang yang menabur firman dengan cucuran air mata akan menuai jiwa-jiwa baru dengan sukacita. Apakah respon anda hari ini...?



You are the revivalist...! 
#SpreadRevival #GreaterMovement 

Tuhan Memberkati...!

In His Majestic service,

†_=ShErKaRL KuGaN=_†
TFGM's Daily Devotion 
http://sherkarl.blogspot.com

** Selain daripada membaca renungan ini, saya menyarankan agar anda juga mengkaji, merenungkan serta menggali lebih dalam Firman Tuhan. Jika kamu diberkati lewat perkongsian ini, maka jadilah saluran berkat bagi mereka yang lain dengan mengongsikan berkat ini.**

No comments: