Saturday, August 7, 2021

Revival : Be acceptable to God

Sarapan pagi yang lazat dan enak yang disediakan untuk kita semua. Ayuh kita menjamu selera bersama sajian surgawi ini.
🍳 🍳 🍉 🍆 🍇 🍈 🍐 🍑 🍄 🍎 🍏 🍌 🍦 🍧 🍨 🌭 🍟 🍔 🥓 🍱 🍣


Revival : Be acceptable to God


Psalms 19:14 Let the words of my mouth and the meditation of my heart Be acceptable in Your sight, O LORD, my strength and my Redeemer.

Mazmur 19:14 (AVB) Semoga segala yang kututurkan dengan lidah dan kurenungkan dalam hati diterima oleh-Mu, Ya TUHAN, Batu Pejalku dan Penebusku.


Shalom dan salam Revival kepada saudara dan saudari sekalian. Hari yang ke #219. Tahukah anda bahawa kita harus hidup berkenan di mata Tuhan? Tanggapan yang patut terhadap karya keselamatan di dalam kehidupan kita ialah doa tak putus-putus bahwa Allah akan memelihara hati, ucapan, dan kehidupan kita bebas dari dosa dan berkenan kepada-Nya. Baik renungan hati dan pikiran kita harus berkenan kepada Allah.


🍞 ☕ Daud menggunakan kesempatan ini untuk dengan rendah hati memohon penerimaan ilahi atas buah pikiran dan perasaan kasihnya itu. Perhatikanlah hubungan antara hal ini dengan hal-hal sebelumnya. Dia berdoa kepada Allah untuk menjauhkannya dari dosa, lalu kemudian memohon supaya Allah menerima ibadahnya. Sebab, jika kita menyukai dosa, maka kita tidak dapat berharap Allah akan menyukai kita atau pelayanan kita. Perenungan hati yang benar tidak boleh dipendam, melainkan harus diungkapkan melalui ucapan mulut kita, demi kemuliaan Allah dan juga untuk membangun orang lain. Dan, ucapan mulut kita melalui doa dan pujian tidak boleh kaku, melainkan harus meluap dari perenungan hati kita. Sebab, jika pelayanan kita tidak diterima di hadapan Allah, maka apa gunanya kita melakukan itu? Jiwa-jiwa yang terberkati pastilah mendapatkan apa yang mereka kehendaki jika mereka mendapat perkenan Allah, sebab itulah yang menjadi kebahagiaan mereka.

👉🏼 Apa yang mendorong dia sehingga dia berpengharapan seperti itu, iaitu kerana Allah adalah Gunung Batu dan Penebusnya. Jika melalui kewajiban-kewajiban ibadah kita, kita mencari pertolongan dari Allah sebagai Gunung Batu kita, maka kita boleh mengharapkan perkenanan dari Allah saat kita telah selesai melakukan kewajiban kita itu. Sebab, melalui kekuatan-Nyalah kita memiliki kuasa dari-Nya. Bagaimana dengan anda...? Adakah segala yang anda lakukan berkenan di mata Tuhan? Apakah respon anda hari ini...?


You are the revivalist...! 
#SpreadRevival #GreaterMovement 

Tuhan Memberkati...!

In His Majestic service,

†_=ShErKaRL KuGaN=_†
TFGM's Daily Devotion 
http://sherkarl.blogspot.com

** Selain daripada membaca renungan ini, saya menyarankan agar anda juga mengkaji, merenungkan serta menggali lebih dalam Firman Tuhan. Jika kamu diberkati lewat perkongsian ini, maka jadilah saluran berkat bagi mereka yang lain dengan mengongsikan berkat ini.**

No comments: