Tuesday, August 3, 2021

Revival : Is there any who understands, who seek God?

Sarapan pagi yang lazat dan enak yang disediakan untuk kita semua. Ayuh kita menjamu selera bersama sajian surgawi ini.
🍳 🍳 🍉 🍆 🍇 🍈 🍐 🍑 🍄 🍎 🍏 🍌 🍦 🍧 🍨 🌭 🍟 🍔 🥓 🍱 🍣


Revival : Is there any who understand, who seek God? 


Psalms 14:2 The LORD looks down from heaven upon the children of men, To see if there are any who understand, who seek God.

Mazmur 14:2 (AVB) TUHAN memandang dari syurga kepada anak-anak manusia untuk melihat kalau ada yang mengerti, yang mencari Allah.


Shalom dan salam Revival kepada saudara dan saudari sekalian. Hari yang ke #215. Tahukah anda bahawa Tuhan sedang mencari siapa yang berakal dan mencari-Nya dengan segenap hati? TUHAN memandang ke bawah dari sorga, sebuah tempat untuk memandang, yang memerintah dunia bawah ini. Dari sana, dengan mata yang mahamelihat, Dia memandangi semua anak manusia, dan pertanyaan yang diajukan-Nya adalah, apakah ada dari antara mereka yang berakal budi dan memahami dengan benar diri mereka sendiri, kewajiban dan kepentingan-kepentingan mereka, dan yang benar-benar mencari Allah serta yang menempatkan-Nya di hadapan mereka.


🍞 ☕ Kadang-kadang kita tergoda untuk berpikir, “Pasti dulu belum pernah ada kecemaran dan ketidakpercayaan terhadap adanya Tuhan seperti yang terjadi pada masa kita sekarang.” Namun, kita melihat bahwa masa-masa dulu pun ternyata tidak lebih baik. Bahkan, pada masa Daud pun sudah ada orang-orang yang mencapai puncak ketidaksalehan yang begitu tinggi sehingga mereka menyangkal keberadaan Allah itu sendiri dan menolak azas-azas agama yang utama dan yang terbukti benar dengan sendirinya. Pemikiran-pemikiran yang atheistis adalah pemikiran-pemikiran yang sangat jahat dan bodoh, dan semua pemikiran itu merupakan dasar dari banyaknya kejahatan yang ada di dunia ini. Firman Allah adalah firman yang membedakan pertimbangan dan pikiran hati ini, dan memberikan julukan yang tepat kepada orang yang menyimpan pikiran-pikiran tersebut.

👉🏼 Saat Tuhan memandang umat manusia dari syurga, tampak bahwa mereka semua telah menyeleweng, kemurtadan ada di mana-mana, tidak ada yang berbuat baik, seorang pun tidak, sampai anugerah Allah yang cuma-cuma dan penuh kuasa itu mengerjakan suatu perubahan. Apa pun yang baik yang ada dalam diri anak-anak manusia, atau yang diperbuat oleh mereka, bukanlah berasal dari diri mereka sendiri. Semuanya adalah pekerjaan Allah di dalam diri mereka. Ketika Allah telah menciptakan dunia, Dia melihat pekerjaan-Nya sendiri, dan segalanya sungguh amat baik. Bagaimana dengan anda? Apakah respon anda hari ini....?


You are the revivalist...! 
#SpreadRevival #GreaterMovement 

Tuhan Memberkati...!

In His Majestic service,

†_=ShErKaRL KuGaN=_†
TFGM's Daily Devotion 
http://sherkarl.blogspot.com

** Selain daripada membaca renungan ini, saya menyarankan agar anda juga mengkaji, merenungkan serta menggali lebih dalam Firman Tuhan. Jika kamu diberkati lewat perkongsian ini, maka jadilah saluran berkat bagi mereka yang lain dengan mengongsikan berkat ini.**

No comments: