Tuesday, August 17, 2021

Revival : God is our focus

Sarapan pagi yang lazat dan enak yang disediakan untuk kita semua. Ayuh kita menjamu selera bersama sajian surgawi ini.
🍳 🍳 🍉 🍆 🍇 🍈 🍐 🍑 🍄 🍎 🍏 🍌 🍦 🍧 🍨 🌭 🍟 🍔 🥓 🍱 🍣


Revival : God is our focus


Psalms 25:15 My eyes are ever toward the LORD, For He shall pluck my feet out of the net.

Mazmur 25:15 (AVB) Mataku sentiasa ke arah TUHAN, kerana Dia akan melepaskan kakiku daripada jerat.


Shalom dan salam Revival kepada saudara dan saudari sekalian. Hari yang ke #229. Tahukah anda bahawa kita harus senantiasa focus kepada Allah? Meskipun situasi hidup menyesakkan dada, Daud tetap fokus sepenuhnya kepada Allah dan percaya bahwa Allah akan menolongnya. Bahkan kepercayaan itu membuat Daud berseru kepada Tuhan untuk membebaskan umat Israel dari segala kesesakannya 


🍞☕ Bila kita mengalami seperti yang dialami Daud, kita mungkin akan putus asa, mengeluh, bahkan marah kepada Tuhan. Namun menariknya, Daud tidak merespons seperti itu. Ia memilih berdoa dan tetap percaya Tuhan di tengah kesukarannya. Perhatikan cara Daud menyatakan kepercayaannya kepada Tuhan seperti berikut, kuangkat jiwaku, kepada-Mu aku percaya, Engkau kunanti-nantikan sepanjang hari, mataku tetap terarah kepada Tuhan, aku berlindung kepada-Mu, aku menanti-nantikan Engkau. Begitu luar biasa sekali respon Daud di dalam kesesakan yang dilewatinya. Mata imanlah yang harus kita miliki untuk memandang Allah, yang adalah Roh. Perenungan kita akan Dia haruslah manis, dan kita harus selalu menempatkan Dia di depan kita. Dalam segala jalan kita, kita harus mengakui-Nya, dan melakukan semua demi kemuliaan-Nya. Demikianlah kita harus hidup dalam persekutuan dengan Allah, bukan hanya dalam ketetapan-ketetapan suci melainkan juga dalam pemeliharaan-pemeliharaan ilahi, bukan hanya dalam tindakan-tindakan ibadah melainkan juga dalam seluruh perilaku kita. Daud menghibur diri dengan hal ini dalam penderitaannya. Sebab, oleh kerana matanya tetap terarah kepada Tuhan, ia tidak ragu bahwa Tuhan akan mengeluarkan kakinya dari jaring itu.

👉🏼 Dalam menjalani hidup, pengenalan kita terhadap firman-Nya dan pengalaman kita bersama-Nya akan memupuk kepercayaan dan kasih kita kepada-Nya. Nantikanlah Tuhan dan tetaplah fokus serta percaya pada-Nya dalam segala keadaan, kerana Dialah Allah Penyelamat kita. Bagaimana dengan anda...? Apakah respon anda hari ini...?


You are the revivalist...! 
#SpreadRevival #GreaterMovement 

Tuhan Memberkati...!

In His Majestic service,

†_=ShErKaRL KuGaN=_†
TFGM's Daily Devotion 
http://sherkarl.blogspot.com

** Selain daripada membaca renungan ini, saya menyarankan agar anda juga mengkaji, merenungkan serta menggali lebih dalam Firman Tuhan. Jika kamu diberkati lewat perkongsian ini, maka jadilah saluran berkat bagi mereka yang lain dengan mengongsikan berkat ini.**

No comments: