Friday, July 12, 2024

REVIVAL : Do all that is in your heart

Sajian makanan rohani yang lazat dan enak yang disediakan untuk kita semua. Ayuh kita menjamu selera bersama sajian surgawi ini.
🍳 🍳 🍉 🍆 🍇 🍈 🍐 🍑 🍄 🍎 🍏 🍌 🍦 🍧 🍨 🌭 🍟 🍔 🥓 🍱 🍣



REVIVAL : Do all that is in your heart 



1 Chronicles 17:1-2
1 Now it came to pass, when David was dwelling in his house, that David said to Nathan the prophet, "See now, I dwell in a house of cedar, but the ark of the covenant of the LORD is under tent curtains. "
2 Then Nathan said to David, "Do all that is in your heart, for God is with you. "

1 Tawarikh 17:1-2 (TB)
1 Setelah Daud menetap di rumahnya, berkatalah ia kepada nabi Natan: "Lihatlah, aku ini diam dalam rumah dari kayu aras, padahal tabut perjanjian TUHAN itu ada di bawah tenda-tenda." 
2 Lalu berkatalah Natan kepada Daud: "Lakukanlah segala sesuatu yang dikandung hatimu, sebab Allah menyertai engkau."



Shalom dan salam Revival kepada saudara dan saudari sekalian. Hari yang ke #194. Tahukah anda bahawa kita harus memberikan yang terbaik kepada Tuhan? Raja Daud berkeinginan kuat untuk membangun rumah bagi Tuhan. Ia tinggal di istana yang megah, sementara Allah berdiam dalam Kemah Suci-Nya. Nabi Natan yang mendengar keinginan baik Daud turut mendukungnya.


🍞☕ Betapa besar hasrat dan kepedulian yang harus dimiliki orang-orang baik untuk melayani kepentingan kerajaan Allah di dunia, hingga titik kemampuan mereka yang terakhir. Daud tidak dapat tinggal tenang di dalam rumah yang terbuat dari kayu aras sementara tabut perjanjian Tuhan diam di dalam tenda. Permasalahan yang menyangkut masyarakat harus senantiasa menjadi perhatian kita. Bagaimana mungkin kita dapat menikmati kesejahteraan kita sementara kita tidak melihat ada kesejahteraan di Yerusalem? Ketika derajat Daud ditinggikan dengan harta kekayaan dan kekuasaan, lihatlah apa yang menjadi kepedulian dan rancangannya. Dia tidak berpikir seperti ini, “Apa yang akan kulakukan bagi anak-anakku untuk membagi-bagikan bagian-bagian kepada mereka? Apa yang akan kulakukan untuk mengisi perbendaharaan hartaku dan memperluas wilayah kekuasaanku?”, melainkan, “Apa yang akan kulakukan bagi Allah demi melayani dan memuliakan-Nya?” Orang-orang yang memikirkan perihal ke mana akan menyalurkan buah kerja serta kebaikan mereka, akan berbuat baik dengan menanyakan bagaimana keadaan tabut perjanjian Tuhan, dan apakah ada orang-orang lain yang tidak menikmati kelimpahan itu.

👉 Bukan hanya Daud, kita pun terkadang ingin melakukan sesuatu bagi Tuhan. Namun kita telah belajar bahwa apa yang ingin kita lakukan belum tentu sesuai dengan hati Tuhan. Bukan selalu karena Tuhan tidak berkenan, melainkan karena memang Tuhan tidak menghendaki demikian, atau bisa juga karena belum waktunya menurut Tuhan. Maka carilah kehendak Tuhan saat akan melakukan apa pun bagi Dia. Sebab semuanya harus diarahkan bagi kemuliaan-Nya. Mari wujudkan komitmen kita kepada Allah dalam pekerjaan dan pelayanan kita, juga dalam ungkapan kasih yang kita berikan kepada sesama. Lihatlah bagaimana Allah telah menyediakan apa yang baik bagi kita sejak dahulu, kemudian memberikan berkat yang jauh lebih besar dari yang kita bisa berikan kepada-Nya. Apakah respon kita hari ini...?


You are the revivalist...! 
#SpreadRevival #GreaterMovement 

Tuhan Memberkati...!

In His Majestic service,

†_=ShErKaRL KuGaN=_†
TFGM's Daily Devotion 
http://sherkarl.blogspot.com

** Selain daripada membaca renungan ini, saya menyarankan agar anda juga mengkaji, merenungkan serta menggali lebih dalam Firman Tuhan. Jika kamu diberkati lewat perkongsian ini, maka jadilah saluran berkat bagi mereka yang lain dengan mengongsikan berkat ini.**

No comments: