Wednesday, December 6, 2023

Revival : Who has this hope

Sajian makanan rohani yang lazat dan enak yang disediakan untuk kita semua. Ayuh kita menjamu selera bersama sajian surgawi ini.
🍳 🍳 🍉 🍆 🍇 🍈 🍐 🍑 🍄 🍎 🍏 🍌 🍦 🍧 🍨 🌭 🍟 🍔 🥓 🍱 🍣



Revival : Who has this hope 



1 John 3:3 And everyone who has this hope in Him purifies himself, just as He is pure.

1 Yohanes 3:3 (TB) Setiap orang yang menaruh pengharapan itu kepada-Nya, menyucikan diri sama seperti Dia yang adalah suci.



Shalom dan salam Revival kepada saudara dan saudari sekalian. Hari yang ke #341. Tahukah anda bahawa setiap orang yang menaruh pengharapan kepada-Nya, menyucikan dirinya? Anak-anak Allah tahu bahwa Tuhan mereka adalah kudus dan suci. Hati dan mata-Nya sedemikian suci sehingga kecemaran dan kenajisan tidak diakui untuk berdiam bersama-sama dengan Dia.


🍞 ☕ Orang-orang yang berharap untuk hidup bersama-sama dengan Dia harus mengusahakan kesucian yang setinggi-tingginya mengatasi dunia, daging, dan dosa. Mereka harus bertumbuh dalam anugerah dan kekudusan. Bukan saja Tuhan mereka memerintahkan mereka untuk menyucikan diri, tetapi juga kodrat baru mereka mencondongkan mereka untuk berbuat demikian. Ya, pengharapan mereka akan sorga akan menyuruh dan mengendalikan mereka untuk menyucikan diri. Mereka tahu bahwa Imam Besar mereka saleh, tanpa salah, dan tanpa noda. Mereka tahu bahwa Allah dan Bapa mereka adalah Yang Mahatinggi dan Kudus, bahwa seluruh perkumpulan mereka murni dan kudus, dan bahwa warisan mereka adalah warisan orang-orang kudus di dalam terang. Akan bertentangan dengan harapan yang demikian jika mereka memanjakan diri dalam dosa dan kecemaran.

👉🏼 Sama seperti kita dikuduskan melalui iman, demikian pula kita harus dikuduskan melalui harapan. Supaya kita diselamatkan melalui harapan, kita harus disucikan melalui harapan. Harapan orang-orang munafiklah, dan bukan harapan anak-anak Allah, yang membolehkan pemuasan terhadap keinginan-keinginan dan nafsu-nafsu yang najis. Tetapi harapan orang benar menuju kepada Jalan, Kebenaran dan Kehidupan. Apakah respon kita hari ini...?


You are the revivalist...! 
#SpreadRevival #GreaterMovement 

Tuhan Memberkati...!

In His Majestic service,

†_=ShErKaRL KuGaN=_†
TFGM's Daily Devotion 
http://sherkarl.blogspot.com

** Selain daripada membaca renungan ini, saya menyarankan agar anda juga mengkaji, merenungkan serta menggali lebih dalam Firman Tuhan. Jika kamu diberkati lewat perkongsian ini, maka jadilah saluran berkat bagi mereka yang lain dengan mengongsikan berkat ini.**

No comments: