Sunday, April 15, 2018

Revival : To lead not to judge

Sarapan 🍳 🍉 🍆 🍇 🍈 🍐 🍑 🍄 🍎 🍏 🍌 🍦 🍧 🍨 🌭 🍟 🍔 🥓 🍱 🍣 Pagi 🌅 🌄 yang memimpin dan memulihkan. Ayuh kita menjamu selera bersama sajian surgawi ini.

Revival : To lead not to judge

Galatians 6:1 (NKJV)  Brethren, if a man is overtaken in any trespass, you who are spiritual restore such a one in a spirit of gentleness, considering yourself lest you also be tempted.

Galatia 6:1 (TB)  Saudara-saudara, kalaupun seorang kedapatan melakukan suatu pelanggaran, maka kamu yang rohani, harus memimpin orang itu ke jalan yang benar dalam roh lemah lembut, sambil menjaga dirimu sendiri, supaya kamu juga jangan kena pencobaan.

Shalom dan salam Revival kepada saudara dan saudari sekalian. Hari yang ke #105. Tahukah anda bahawa kita harus saling mendorong? Kata "memimpin" dalam bahasa Yunani "KATARTIZO" berarti "memulihkan". Kata ini dipakai dalam Perjanjian Baru untuk membetulkan jaring atau jala atau menyempurnakan watak manusia. Jadi, memulihkan seorang berarti memimpin orang itu kembali kepada pertobatan yang benar dan penyerahan sepenuhnya kepada Kristus dan ajaran-ajaran-Nya. Hal ini mungkin meliputi tindakan disiplin. Saya pernah melihat kes-kes di mana, seseorang pemimpin yang dahulunya sangat aktif dalam pelayanan tiba-tiba jatuh ke dalam dosa, orang-orang di sekelilingnya bukannya mulai mendorong dan menolong tetapi mereka menghakiminya sehingga orang itu depresi dan membunuh diri. Kita, orang-orang yang percaya kepada Tuhan Yesus harus mendorong dan menolong sesama kita kerana saat kita di dalam dosa, kita juga tertolong, kita juga pernah didorong, kita juga pernah dipimpin kembali kepada Tuhan Yesus.

☕ 🍞 Kita harus memimpin mereka kepada Tuhan Yesus dan bukannya mengkritik serta menghakimi mereka. Teguran Paulus yang keras terhadap penyimpangan yang terjadi di jemaat Galatia pasti akan menghasilkan respons yang beragam. Ada yang disadarkan akan kesalahannya, berdukacita, dan hendak bertobat. Ada pula kelompok orang yang tidak jatuh ke dalam kesalahan tersebut, namun memakai surat Paulus ini untuk menghakimi kelompok mereka yang sudah tersesat. Gereja seharusnya menjadi wadah kasih persaudaraan diwujudkan. Ada teguran atas kesalahan, ada pertobatan dari kesalahan yang dilakukan, ada pengampunan untuk orang yang bertobat, dan ada hormat kepada orang yang menegur. Semua itu harus dilandaskan atas kasih Tuhan. Jangan menunggu orang lain, mulailah dari diri Anda.

Saudara dan saudari sekalian, adalah menjadi tanggungjawab kita sebagai orang yang percaya kepada-Nya untuk melihat seseorang yang memerlukan bantuan dengan kasih Tuhan Yesus. Kedagingan kita mau menghakimi tetapi janganlah lupa jika kita menghakimi, maka kelak kita akan dihakimi. Biar kasih yang kita tunjukkan itu memimpin seseorang itu kembali kepada jalan yang benar sehinggalah dia mengalami pemulihan di dalam hidupnya. Sambil kita memimpin dan mendorong, pastikan diri kita tidak jatuh ke dalam dosa. Apakah respon anda hari ini....?

You are the revivalist...!
#SpreadRevival

Tuhan Memberkati...!

In His Majestic service,

†_=ShErKaRL KuGaN=_†
TFGM's Daily Devotion
http://sherkarl.blogspot.com

** jika kamu diberkati lewat perkongsian ini, maka jadilah saluran berkat bagi mereka yang lain dengan mengongsikan berkat ini.**

No comments: