Sunday, April 16, 2023

Revival : O foolish ones

Sajian makanan rohani yang lazat dan enak yang disediakan untuk kita semua. Ayuh kita menjamu selera bersama sajian surgawi ini.
🍳 🍳 🍉 🍆 🍇 🍈 🍐 🍑 🍄 🍎 🍏 🍌 🍦 🍧 🍨 🌭 🍟 🍔 🥓 🍱 🍣



Revival : O foolish ones



Luke 24:25 Then He said to them, "O foolish ones, and slow of heart to believe in all that the prophets have spoken!

Lukas 24:25 (AVB) Kemudian, Yesus berkata kepada mereka, “Betapa bodohnya kamu! Betapa lambatnya hatimu percaya akan segala kata nabi-nabi!



Shalom dan salam Revival kepada saudara dan saudari sekalian. Hari yang ke #106. Tahukah anda bahawa kita selalu lalai dalam mempercayai apa yang sudah tertulis di dalam Alkitab tentang Yesus? Berapa lama Anda sudah menjadi pengikut Kristus? Sungguh-sungguhkah Anda mengenal Dia? Seberapa jauhkah pengenalan Anda dibandingkan dengan pengenalan murid-murid Yesus akan Tuhan mereka? 


🍞 ☕ Kristus menegur mereka atas kelalaian dan kelemahan iman mereka akan firman Allah yang tertulis dalam Perjanjian Lama "Hai kamu orang bodoh, betapa lambannya hatimu sehingga kamu tidak percaya" . Saat Kristus melarang kita untuk menyebut saudara kita bodoh, Ia bermaksud mencegah kita agar jangan melontarkan celaan-celaan yang tidak berdasar, tetapi Ia tidak mencegah kita untuk menyatakan teguran yang benar. Kristus menyebut kedua murid itu orang bodoh, yang bukan berarti orang fasik, yang Ia larang untuk kita lontarkan kepada orang lain, tetapi maksudnya adalah orang lemah. Dia dapat menyebut kita bodoh, sebab Dia mengenal kebodohan kita, yaitu kebodohan yang tertanam dalam hati kita. Orang-orang yang bertindak melawan kepentingan mereka sendiri adalah orang bodoh. Begitulah, murid-murid itu tidak mau mempercayai bukti yang dipaparkan di hadapan mereka bahwa Guru mereka telah bangkit, dan malah menolak penghiburan yang ditawarkan di dalam kebenaran itu.

👉🏼 Pemahaman yang benar akan Tuhan memang akan mempengaruhi cara pandang dan sikap hidup kita. Maka kita perlu pemahaman firman yang utuh. Jangan hanya mempelajari bagian firman yang kita sukai saja. Maka pupuklah kebiasaan membaca Alkitab setiap hari, agar pikiran kita dilengkapi oleh kebenaran firman yang utuh. Bagaimana dengan kita...? Apakah respon kita hari ini...?


You are the revivalist...! 
#SpreadRevival #GreaterMovement 

Tuhan Memberkati...!

In His Majestic service,

†_=ShErKaRL KuGaN=_†
TFGM's Daily Devotion 
http://sherkarl.blogspot.com

** Selain daripada membaca renungan ini, saya menyarankan agar anda juga mengkaji, merenungkan serta menggali lebih dalam Firman Tuhan. Jika kamu diberkati lewat perkongsian ini, maka jadilah saluran berkat bagi mereka yang lain dengan mengongsikan berkat ini.**

No comments: