Wednesday, August 14, 2019

Revival : Spiritual Emptiness

Sarapan pagi yang lazat dan enak yang disediakan untuk kita semua. Ayuh kita menjamu selera bersama sajian surgawi ini.
🍳 🍳 🍉 🍆 🍇 🍈 🍐 🍑 🍄 🍎 🍏 🍌 🍦 🍧 🍨 🌭 🍟 🍔 🥓 🍱 🍣

Revival : Spiritual Emptiness

Matthew 5:3  Blessed [are] the poor in spirit, For theirs is the kingdom of heaven.

Matius 5:3 (TB)  Berbahagialah orang yang miskin di hadapan Allah, karena merekalah yang empunya Kerajaan Sorga.

Shalom dan salam Revival kepada saudara dan saudari sekalian. Hari yang ke #226. Tahukah anda bahawa orang yang "miskin rohaninya" adalah empunya kerajaan surga? Tak masuk akal kan? Mari kita lihat bersama. Ada beberapa syarat yang harus dipenuhi jikalau kita ingin menerima berkat-berkat Kerajaan Allah; kita harus dituntun oleh cara dan nilai Allah yang dinyatakan dalam Alkitab dan bukan oleh cara dan nilai dunia ini. Syarat yang pertama adalah "miskin di hadapan Allah". Kita harus sadar bahawa kita tidak dapat memenuhi keperluan rohani kita sendiri; kita membutuhkan hidup, kuasa, dan kasih karunia yang datang dari Roh Kudus untuk mewarisi Kerajaan Allah.

☕ 🍞  Yang miskin (miskin rohani) adalah kata  lawan dari sombong rohani. Mereka yang sudah menyadari kemiskinan dirinya di dalam hal-hal rohani dan membiarkan Kristus memenuhi keperluan tersebut telah menjadi yang empunya (ahli waris) Kerajaan Surga. Orang-orang yang "miskin rohani" adalah juga orang-orang yang merendahkan diri di hadapan Tuhan. Baik hamba Tuhan maupun orang percaya, janganlah "kegemukan rohani" sehingga kepala kita menjadi besar dan keegoan, keangkuhan makin berkuasa di dalam hidup kita. Keangkuhan mendahului kebinasaan. Kemiskinan jiwa yang disebut di sini adalah suatu keadaan jiwa yang mulia, di mana kita dikosongkan agar dapat diisi oleh Yesus Kristus. Menjadi miskin di hadapan Allah berarti berpikir sederhana mengenai diri sendiri, siapa kita, apa yang kita miliki dan lakukan.

Kehidupan yang berkenan kepada Allah adalah bukan kehidupan yang berpusat pada diri sendiri, melainkan kehidupan yang memberikan dampak positif bagi orang lain dan bagi dirinya. Mereka yang berkenan kepada Allah adalah mereka yang mengakui ketidaklayakan dirinya di hadapan Allah, sehingga bergantung sepenuhnya kepada anugerah-Nya. Orang-orang yang datang ke hadapan Tuhan tidak akan kembali kosong tetapi akan dipenuhi melainkan mereka sudah penuh dan datang ke hadapan Tuhan dengan segala kepenuhan duniawi. Bagaimana dengan anda? Apakah respon anda hari ini...?

You are the revivalist...!
#SpreadRevival #GreaterMovement

Tuhan Memberkati...!

In His Majestic service,

†_=ShErKaRL KuGaN=_†
TFGM's Daily Devotion
http://sherkarl.blogspot.com

** jika kamu diberkati lewat perkongsian ini, maka jadilah saluran berkat bagi mereka yang lain dengan mengongsikan berkat ini.**

No comments: