Friday, January 26, 2024

Revival : Not me, Lord

Sajian makanan rohani yang lazat dan enak yang disediakan untuk kita semua. Ayuh kita menjamu selera bersama sajian surgawi ini.
🍳 🍳 🍉 🍆 🍇 🍈 🍐 🍑 🍄 🍎 🍏 🍌 🍦 🍧 🍨 🌭 🍟 🍔 🥓 🍱 🍣



Revival : Not me, Lord


Exodus 4:13 But he said, "O my Lord, please send by the hand of whomever else You may send." 

Keluaran 4:13 (TB) Tetapi Musa berkata: "Ah, Tuhan, utuslah kiranya siapa saja yang patut Kauutus."



Shalom dan salam Revival kepada saudara dan saudari sekalian. Hari yang ke #26. Tahukah anda bahawa kita selalu memberikan alasan untuk tidak melakukan panggilan TUHAN? Musa pun demikian di sini. Kalau boleh, mau saja kita menjawab TUHAN.." di sini saya Tuhan, tetapi utuslah mereka.."


🍞 ☕ Kadang-kadang Allah berkenan memilih utusan-Nya dari antara orang-orang yang sedikit saja memiliki kemampuan atau keterampilan alamiah, supaya kasih karunia-Nya dapat dinyatakan dalam diri mereka dengan lebih mulia. Murid-murid Kristus bukanlah pembicara yang hebat, sampai Roh membuat mereka menjadi seperti itu. Ketika permohonan ini ditolak, dan semua alasannya dijawab, ia memohon supaya Allah mengutus orang lain saja untuk tugas ini dan membiarkannya tetap menggembalakan kambing domba di Midian “Utuslah kiranya siapa saja, jangan saya. Engkau pasti dapat menemukan seseorang yang jauh lebih pantas.” Perhatikanlah, pikiran yang menolak akan mulai dengan alasan minta maaf daripada tidak sama sekali, dan bersedia mengalihkan pelayanan itu kepada orang lain yang memiliki berbagai kesulitan dan menghadapi bahaya dalam diri mereka.

👉🏼 Namun Tuhan masih dengan sabar mengatakan bahwa Dialah yang membuat lidah, maka Dia pula yang akan menyertai lidah Musa dan mengajari Musa tentang apa yang harus dia katakan. Dari penolakan Musa, kita belajar memahami bahwa kita memang tidak layak dipakai Allah. Namun jika kita yang tidak layak ini diperkenan Allah untuk melayani Dia maka kita seharusnya tidak menolak panggilan itu. Kita justru harus melihat panggilan Allah tersebut sebagai suatu hak istimewa dan anugerah yang perlu disyukuri. Janganlah menolak panggilan Allah. Itu merupakan satu keistimewaan untuk melayani Tuhan. Apakah respon kita hari ini....?


You are the revivalist...! 
#SpreadRevival #GreaterMovement 

Tuhan Memberkati...!

In His Majestic service,

†_=ShErKaRL KuGaN=_†
TFGM's Daily Devotion 
http://sherkarl.blogspot.com

** Selain daripada membaca renungan ini, saya menyarankan agar anda juga mengkaji, merenungkan serta menggali lebih dalam Firman Tuhan. Jika kamu diberkati lewat perkongsian ini, maka jadilah saluran berkat bagi mereka yang lain dengan mengongsikan berkat ini.**

No comments: